Info Terbaru
recent

Menghilangkan Komedo yang Menumpuk Bisa Kamu Atasi Dengan 4 Cara Ini

Menghilangkan Komedo 
IDNPortal.com - Banyaknya komedo yang muncul dipermukaan wajah (terutama hidung) terkadang membuat kita (khususnya para perempuan) resah dan kurang percaya diri. Apalagi kalau komedo tersebut gampang sekali terlihat oleh orang lain. Padahal beragam cara dan perawatan wajah sudah dilakukan tapi hasilnya tetap saja kurang memuaskan. Kalau hal ini sudah lama anda rasakan, mungkin permukaan wajah anda butuh bahan-bahan alami untuk mengatasinya. Mau tahu apa saja bahan alami yang harus anda siapkan untuk menghilangkan komedo, berikut ulasannya di bawah ini.


Bahan Alami yang Bisa Membersihkan Komedo Secara Tuntas

Menghilangkan komedo dengan aman tanpa efek samping, mengangkat komedo dengna bahan alami, cara aman membersihkan komedo
Menghilangkan komedo dengan aman tanpa efek samping (Sumber gambar: Menshealt.com)
1. Irisan Lidah Buaya
Sebagai tanaman rumahan, lidah buaya sangat mudah dikembang biakkan dan tentunya memiliki manfaat kesehatan yang tidak kalah menarik, salah satunya adalah mampu mengusir komedo yang menumpuk. Khasiat ini berasal dari kandungan antioksidan dan aloin yang terdapat pada lidah biaya. Untuk mendapatkan khasiatnya, anda hanya perlu mengambil gel dari lidah buaya lalu oleskan pada area komedo. Selanjutnya tunggu sampai mengering kemudian bilas. Lakukan cara ini 3 kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

2. Putih Telur
Selain enak direbus atau digoreng, putih telur juga bisa anda gunakan sebagai pembasmi komedo. Caranya juga cukup mudah, putih telur anda campurkan bersama perasan air lemon. Kocok sampai benar-benar rata lalu poleskan pada area komedo anda. Setelah itu diamkan selama lima belas menit hingga benar-benar mengering. Kemudian pijat hidung anda secara lembut untuk merontokkan olesan kering tadi. Lakukan cara ini seminggu dua kali untuk mendapatkan khasiat yang maksimal. Selain menghilangkan komedo, putih telur juga bermanfaat untuk memutihkan wajah.



3. Bubuk kopi
Selain bagus untuk meningkatkan daya ingat, kopi juga mampu membersihkan komedo yang menumpuk. Melansir dari laman Bright Side, bubuk kopi yang bercampur dengan minyak kelapa memiliki khasiat untuk mengangkat penumpukan komedo. Pertama-tama campurkan secara merata satu sendok kopi dengan satu sendok minyak kelapa. Poleskan pada bagian yang berkomedo dan pijit dengan arah memutar. Diamkan selama lima belas menit lalu bilas dengan air bersih yang dingin. Lakukan seminggu sekali untuk mendapatkan hasil yang memuaskan.

4. Lemon dan madu
Campuran terakhir pembasmi komedo yang bisa anda buat di rumah adalah kombinasi lemon dengan madu. Kedua campuran ini berkhasiat untuk merawat wajah yang kering dan menghilangkan kotoran serta kulit mati yang menumpuk. Untuk membuatnya anda hanya perlu mencampurkan lima perasan lemon dengan satu sendok makan madu serta setengah sendok teh gula pasir. Aduk sampai benar-benar tercampur secara merata. Kemudian poleskan pada area komedo yang membandel. Setelah dipoles jangan lupa pijat-pijat secara perlahan dengan arah memutar selama satu hingga dua menit. Diamkan selama satu menit dan bilas dengan air dingin yang bersih. Cara ini bisa anda lakukan dua kali dalam seminggu untuk mendapat hasil yang maksimal.



Perlu anda ingat kalau menghilangkan komedo dengan cara yang alami sedikit membutuhkan waktu yang lebih lama tapi dengan kesabaran dan ketekunan maka hasil yang bakal anda dapatkan akan sangat luar biasa. Terlebih lagi wajah anda bakal terhindar dari kerusakan oleh produk yang mengandung bahan kimia berbahaya. Semoga bermanfaat.
Diberdayakan oleh Blogger.