Info Terbaru
recent

11 Alasan Kenapa Orang Gagal Membangun Hidup Mapan

IDNPortal.com - Sudah memiliki pekerjaan tapi masih belum bisa menyisihkan uang untuk membangun aset. Ada juga yang selalu seret (bokek) setiap akhir bulan meskipun memiliki gaji atau upah yang lumayan. Kalau ditanya kok bisa gitu? Jawabannya "habis buat ini itu" atau yang paling paling parah "merasa uangnya diambil tuyul". Jika mau jujur sebenarnya ada 11 alasan yang menyebakan anda tidak bisa mencapai hidup yang mapan.


Kebiasaan gagal yang sering anda lakukan dalam mengapai hidup mapan


1. Tidak mau mencatat apa saja pengeluaran yang terjadi

11 Alasan Kenapa Orang Gagal Membangun Hidup Mapan
Tidak mencatat pengeluaran membuat uang habis tak terkontrol via Iyakan
Sekalipun kecil dan rasanya tidak penting, namun catat-mencatat pengeluaran tetap harus anda lakukan. Dengan cara ini maka anda akan lebih mudah menganalisa keuangan dan meminimalisir pengeluaran yang tidak seharusnya. Keuntungan lainnya anda bakal ingat pernah meminjamkan uang pada seseorang.

2. Tidak menyisihkan uang untuk ditabung atau memiliki dana darurat
11 Alasan Kenapa Orang Gagal Membangun Hidup Mapan
Menabung itu penting dan bisa digunakan bila ada keperluan mendesak via Rejeki menabung
Kesalahan yang sering dilakukan sehingga bingung tak punya uang adalah tak mau menabung (memiliki dana darurat) saat menerima rejeki. Singkirkan pemikiran keliru yang mengatakan "rejeki hari ini yah hari ini, besok kan ada lagi". Pertanyaannya "iya kalo besok ada  kalau tidak ada mau bagaimana"? 

3. Terlalu gampang mengutang pada orang lain
11 Alasan Kenapa Orang Gagal Membangun Hidup Mapan
Suka mengutaang bisa menghambat keuangan yang mapan via Modal kita
Kalau sudah kepepet langsung utang sana atau utang sini. Yang namanya utang pasti harus dikembalikan. Semakin banyak utang anda maka kesempatan untuk hidup mapan juga makin kecil. Selain itu awasi dengan ketat penggunaan kartu kredit yang anda miliki. Kalau salah mengatur anda bakal terlilit dan berimbas pada aset yang anda miliki. Anda memang mau aset yang digapai bertahun-tahun disita oleh bank.

4. Tidak memiliki rencana keuangan
11 Alasan Kenapa Orang Gagal Membangun Hidup Mapan
Anda perlu rencana keuangan untuk menetapkan hidup mapan yang anda inginkan via Keluarga harmonis
Sudah memiliki uang tidak serta merta membuat hidup anda langsung mapan. Anda harus memiliki rencana keuangan dalam jangka dekat, menengah dan jangka panjang. Misalnya nih anda mau beli motor dengan gaji 2 juta. Berapa persen uang yang harus anda sisihkan agar motor tersebut terbeli dengan lunas? Rencana yang matang dapat menghindarkan anda dari kerugian yang besar.

5. Terlalu mudah mengambil resiko dalam berinvestasi
11 Alasan Kenapa Orang Gagal Membangun Hidup Mapan
Terlalu mudah mengambil resiko bisa mengakibatkan dana keuangan ludes via Promo premi
Investasi itu bukan medan perjudian. Kalau anda tidak memperhitungkan resiko yang bakal anda hadapi. Tidak perlu lama-lama anda bakal menanggung kerugian yang amat besar. Penting juga anda ketahui dalam berinvestasi diperlukan analisa dan kemampuan membaca peluang. Anda tidak mau bukan berinvestasi tapi tidak mendapatkan keuntungan. Pikirkan itu!

Baca juga: Cintailah pekerjaanmu bukan kantormu

6. Tidak mau memikirkan masa depan hidupmu
11 Alasan Kenapa Orang Gagal Membangun Hidup Mapan
Kesenangan sesaat bisa menghancurkan masa depan yang penuh harapan via Arena tips kita
Hidup itu tinggal kaya air mengalir, jadi tinggal jalani saja. Pertanyaannya hidup yang anda jalani saat ini sudah mapan apa belum. Kalau anda merasa sudah mapan dan tidak perlu lagi berusaha ya tinggal nikmati saja. Namun tahukah anda kalau orang-orang kaya di dunia ini masih terus berusaha untuk meningkatkan hidup mereka. Mereka terus berusaha dan menikmati setiap level yang mereka capai.

7. Lebih suka mengeluh tentang keadaan daripada berusaha
11 Alasan Kenapa Orang Gagal Membangun Hidup Mapan
Jangan suka mengeluh tapi berusahalah mmengubah keadaan via Food24
Gajinya kecil atau pengeluaran kotanya yang mahal sering menjadi keluhan kebanyakan orang. Namun sedikit sekali dari antara mereka yang mau berusaha untuk keluar dan mengatasi keadaan tersebut. Kalau gaji anda kecil kenapa tidak mencoba untuk usaha kecil-kecilan atau meningkatkan kualitas pendidikan anda. Kalau anda mau berusaha dan memiliki ketetapan hati pasti anda jalan keluar.

Baca juga: 11 kebohongan yang sering kamu ungkapkan pada diri sendiri

8. Lebih mengedepankan rasa gengsi
11 Alasan Kenapa Orang Gagal Membangun Hidup Mapan
Gengsi gak akan membuat hidupmu lebih bergengsi via Meme generator
Kalau nggak makan di cafe atau resto nanti dibilang nggak update. Kalau nggak punya gadget baru nanti dibilang "katrok". Hei...! Hidup mapan itu lebih dari sekedar gengsi dan hura-hura. Lebih dari sekedar kata dan gosip orang-orang. Masa anda mau hidup dalam kata dan keputusan orang lain. Kalau anda menderita kesusahan dan kekurangan duit, apakah mereka tetap mau bersama anda? Nyatanya hanya ada segelintir orang yang mau membantu anda dikala susah. Trust me!

9. Tidak memahami betapa kerasnya mendapatkan uang
11 Alasan Kenapa Orang Gagal Membangun Hidup Mapan
Mendapatkan uang itu butuh usaha via Cerpen
Kebiasaan mengantungkan hidup pada orang tua atau orang lain membuat anda berpikir uang itu mudah anda dapatkan. Anda tidak pernah berpikir bahwa uang itu dihasilkan dari tenaga, pikiran dan keringat yang dicucurkan setiap hari. Kalau sudah begini anda dengan mudahnya menghamburkan uang yang anda miliki. Ubah cara pandag tersebut dan raih masa depan anda.


Baca juga: 4 kebiasaan yang sering dilakukan orang sukses
10. Terlambat dalam membenahi keuangan
11 Alasan Kenapa Orang Gagal Membangun Hidup Mapan
Jangan tunggu nanti mulailah dari sekarang membenahi keuangan anda via Moola
Ketika saudara dan rekan kerja mu mendapatkan sesuatu sedangkan anda tidak. Disitulah anda baru sadar bahwa selama ini anda telat dalam membenahi keuangan. Daripada menyesal dan iri dengan kesuksesan orang lain lebih baik benahi keuangan anda sekarang juga.

11. Suka menunda pekerjaan dan tanggung jawab
11 Alasan Kenapa Orang Gagal Membangun Hidup Mapan
Jangan tunda pekerjaan jika tidak suka lembur via Smart money
Kebiasaan menunda menjadi faktor utama kenapa anda tidak bisa menggapai hidup yang mapan. Pekerjaan yang harusnya selesai hari ini anda tunda sehingga menumpuk. Harusnya bisa menabung bulan ini anda tunda untuk menikmati kesenangan yang tidak perlu. Semakin dibiarkan anda bakal lupa dengan tanggung jawab dan prioritas hidup anda. Jika tidak percaya! Coba lakukan dan lihat bagaimana kacaunya hidup anda.

Itulah 11 alasan yang membuat anda tidak mengalami kemapanan. Pikirkan sebelum terlambat! Kalau bukan sekarang terus kapan lagi anda akan berubah. Semoga bermanfaat
Diberdayakan oleh Blogger.