Info Terbaru
recent

Baru Menikah? Hindari Stres Bila Ingin Cepat Hamil

Kehamilan merupakan suatu kebahagiaan yang selalu ditunggu-tunggu oleh pasangan yang baru saja menikah. Sangking bahagianya hal tersebut sulit untuk dilukiskan dengan kata-kata. Namun tahukah anda bahwa kehamilan bisa sulit terjadi karena stres
IDNportal.com - Sebagai pasangan yang baru menikah tentu sangat mengharapkan adanya buah hati yang hadir ditengah-tengah biduk rumah tangga. Tidak heran jika banyak pasangan melakukan beragam program kehamilan supaya hal ini terwujud. Tapi nyatanya banyak pasangan, khususnya wanita malah menjadi stres akibat terbebani harapan tinggi yang datang dari diri sendiri, suami, orang tua ataupun mertua.
baru menikah hindari stres bila ingin cepat hamil
Ibu muda stres via Dailymal.co.uk
Padahal menurut penelitan stres yang timbul malah akan membuat proses kehamilan sulit terjadi. Fakta ini dikemukakan secara langsung oleh U.S. National Institutes of Health yang telah melakukan penelitan pada 274 wanita yang sedang mengikuti beragam program kehamilan yang kami lansir dari Klikdokter.

Dari studi tersebut para peneliti mendapatkan bahwa enzim stres (alpha-amylase) yang tinggi menjadi kendala dari proses kehamilan yang dinantikan. Selain enzim stres, tubuh juga mengeluarkan zat yang bernama katekolamin yang bisa menurunkan tekanan darah wanita. Bila tekanan darah turun maka pergerakan sel telur yang sudah terbuahi menjadi lambat. Akibatnya peluang sel telur untuk menempel pada dinding rahim menjadi semakin kecil dan kehamilan sulit terjadi.

Menghindari stres memang tidak mudah apalagi kalau kehamilan yang dinantikan tak kunjung datang dalam waktu yang lama. Namun jangan berhenti berusaha dan terus berpikir positif serta minimalkan faktor stres yang datang. Sebab hati yang gembira adalah obat yang manjur. Salam sehat
Diberdayakan oleh Blogger.